Kamis, 04 Juli 2013

TIPS MEMILIH KENTANG

TIPS MEMILIH KENTANG

Tips Memilih Kentang
Kentang
Kentang Berkulit Halus Lebih Manis
Kentang mempunyai kandungan karbohidrat dan protein kentang cukup tinggi, selain vitamin dan mineral. Dari segi rasa, kentang juga tidak mengecewakan. Gurih, ada juga yang manis. Sedapnya makin bertambah tatkala bersentuhan dengan bumbu-bumbu. Bagi pengidap diabetes melitus (DM), kentang juga menjadi penyelamat. Kandungan karbohidrat dalam kentang 19.1 dan kalori 83 kal/100g. Itu lebih rendah dibanding nasi.



Macam kentang ada dua, kentang besar dan baby potatoes alias kentang imut. Meski berbeda bentuk, sejatinya kedua jenis kentang tersebut mempunyai rasa yang sama. Nah, karena besar atau kecil sama saja, yang perlu ditekankan dalam pemilihan kentang adalah permukaan. Sebaiknya pilih kentang dengan permukaan halus dan tidak bergelombang. Kentang dengan permukaan naik turun lebih menyulitkan saat dikupas. Dari rasa serta kandungan gizinya, kentang berkulit halus lebih manis dan lebih masir saat dimasak serta lebih bergizi dibanding kentang berkulit kasar.
Sebaiknya kentang tidak disimpan di lemari pendingin. Simpan saja ditempat bersuhu ruang secara tersendiri, tidak bercampur bahan-bahan makanan lain agar tidak lekas busuk. Sebelum disimpan, cuci kentang hingga bersih.

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2013 Twin Tulipware Purwakarta All Right Reserved. Published by BSD